Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Terakhir Rekrutan Semen Padang untuk Musim 2018 adalah Eks Bek Persija

By Yosrizal - Senin, 2 April 2018 | 14:02 WIB
Bek Anak Agung Ngurah Wahyu Trisnajaya memasuki lapangan menjelang laga Bali United melawan PSPS Riau pada pertandingan kedua Piala Presiden 2018 Grup D, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Rabu (24/1/2018). (@BALIUTD/TWITTER)

Eks pilar bertahan Persija dan Sriwijaya FC itu didatangkan sebagai penutup kekhawatiran pelatih dan manajemen.

Mengingat, kondisi Agung Prasetyo yang masih dalam pemulihan cedera yang dialami pada awal-awal persiapan musim ini. 

Bahkan, Agung terancam tak bisa bermain membela Semen Padang untuk musim ini.

Namun ada yang sedikit melegakan, kondisi Novrianto membaik dari cedera dan siap kembali latihan.

Ditambahkan Syafrianto, kini ia semakin fokus untuk menyiapkan tim jelang bergulirnya kompetisi kasta kedua Liga Indonesia musim ini.

(Baca Juga: Rapor Pemain Liga 1 untuk Laga Pamungkas Kualifikasi Piala Asia 2019 - Bek Borneo FC Paling Keren)

Pada Rabu (4/4/2018), Hengky Ardiles Cs kembali akan uji coba kontra klub Liga 3 zona Sumatera Barat, PS Batang Anai di Stadion H Agus Salim, Padang.

“Tujuannya adalah untuk mematangkan sistem dan strategi starting eleven," ujar Syafrianto.

"Ke depan, kami akan lebih fokus untuk memantapkan starter tim dalam berbagai uji coba internal. Karena, kita sudah lengkap dan tak ada lagi pemain yang akan ditunggu,” tuturnya.

(Baca Juga: 3 Motor Peserta Balap Trail MA7T Dicuri Maling)