Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ngurah Nanak Kembalikan Trah Pemain Bali di Semen Padang

By Yosrizal - Kamis, 5 April 2018 | 13:55 WIB
Bek Anak Agung Ngurah Wahyu Trisnajaya memasuki lapangan menjelang laga Bali United melawan PSPS Riau pada pertandingan kedua Piala Presiden 2018 Grup D, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Rabu (24/1/2018). (@BALIUTD/TWITTER)

Hadirnya Anak Agung Ngurah Wahyu Trisnajaya membuat Semen Padang kembali memiliki pemain asal Bali.

Skuat Semen Padang untuk kompetisi Liga 2 sudah terbentuk. Sebanyak 28 pemain diikat kontrak.

Aroma Bali kembali menyeruak di antara nama-nama pemain Kabau Sirah.

Adalah Anak Agung Ngurah Wahyu Trisnajaya, atau yang lebih populer dengan Ngurah Nanak, yang membangkitkan kembali aroma Bali tersebut. 

(Baca Juga: Pemain Terakhir Rekrutan Semen Padang untuk Musim 2018 adalah Eks Bek Persija)

Eks bek tengah Bali United berusia 29 tahun itu resmi menjadi pemain terakhir yang bakal berseragam Semen Padang di Liga 2 2018. 

Terakhir kali klub asal Bukit Indarung itu diperkuat pemain kelahiran Bali adalah era kompetisi 2009-2010 saat promosi kembali dari Divisi Utama ke Liga Super. 

Pemain yang dimaksud tak lain gelandang I Wayan Gede Bayu Yusa.

Bersama Edward Wilson Junior, Wayan bahu membahu untuk menaikan kembali kasta Semen Padang ke Liga Super bersama pelatih Arcan Iurie dan asisten pelatih, Nilmaizar.