Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Karena Alasan Ini, Cristian Gonzales Layaknya 'Dua Mata Pisau' Bagi Skuat PSS Sleman

By Adif Setiyoko - Rabu, 25 April 2018 | 16:36 WIB
Cristian Gonzales hadir saat tim PSS Sleman launching di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (14/4). (TRIBUN JOGJA)

Herkis sapaan akrabnya ingin melihat terlebih dahulu kesiapan El Loco, apakah sudah cukup fit atau belum untuk diturunkan.

Namun di sisi lain, dengan bergabungnya Gonzales, Herkis menyebut bahwa sorotan akan lebih banyak diberikan pada timnya.

Mengenai apakah sang bomber akan mengalami kesulitan untuk beradaptasi dengan kompetisi Liga 2 perdananya, Herkis menilai hal tersebut tampaknya tak akan banya berpengaruh pada permainan Gonzales.

"Hampir sama saja, mungkin hanya banyak lokal. Yang jelas semua tim mempersiapkan dengan maksimal, datangnya Gonzales tentunya perhatian tim kesini semakin besar, potensi menjegalnya juga semakin besar," kata Herkis.

Selain itu, Herkis menjelaskan dengan datangnya sang pemain bintang tentu potensi tim lawan untuk menjegal langkah timnya juga semakin besar.

Herkis pun sempat bercerita pengalamannya sewaktu masih aktif bermain sebagai pesepakbola.

"Saya sudah merasakan, saya dulu bermain di tim bintang. Saya juga pernah bermain ditim gurem, setiap main lawan tim bintang kita harus apa, tentu tekad untuk mengalahkan semakin besar," katanya.

"Jadi begitu, itu nggak ada rahasia disepakbola. Adanya hal ini harus bisa antisipasi, tapi semua pemain sudah siap," tuturnya mengakhiri.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P