Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih-pelatih top seperti Aji Santoso dan Rahmad Darmawan pernah mengeluhkan kinerja Novari Ikhsan di lapangan.
Ketua Umum Persipura, Benhur Tommy Mano, juga sempat menyebut kepemimpinan Novari Ikhsan membuat timnya kalah 0-1 dari PS Tira pada Agustus lalu.
(Baca Juga: Hitung-hitungan Tim Degradasi Liga 1 2018, 5 Tim Masih Berjuang)
Dua ofisial dan satu pemain Mitra Kukar juga pernah menerima sanksi dari komdis PSSI karena memprovokasi Novari Ikhsan pada laga kontra PS Tira 3 Desember lalu.
Dilansir dari Transfermarkt, Novari Ikhsan tercatat telah memberikan 67 kartu kuning, 3 kartu merah, dan 12 penalti dalam 22 laga yang dia pimpin.