Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lagu Indonesia Raya dan Iwak Peyek Nasi Jagung Pernah Berkumandang di PGE Arena, Stadion Tempat Egy Maulana Akan Bermain

By Husein Sanusi - Sabtu, 10 Maret 2018 | 14:22 WIB
Para pendukung asal Indonesia membentangkan syal timnas Indonesia di depan PGE Arena pada sela-sela pertandingan Piala Eropa 2012. (HUSEIN SANUSI/BOLASPORT.COM)

Polandia memang memiliki beberapa basis klub sepak bola cukup punya nama yang tersebar di beberepa kota besar di Warsawa, Poznan dan Krakow.

Yang mencolok Ultras Legia Warsawa yang sering terlibat rusuh terutama ketika tim mereka tampil di pentas Eropa seperti di Liga Champions atau Liga Europa.

Beberapa kali suporter dari Polandia terlibat bentrok dengan suporter Real Madrid, Napoli dan beberapa kelompok suporter dari negara Eropa lain.

Dari sini bisa dilihat bahwa kultur sepakbola di Polandia sebenarnya cukup kental.

(Baca juga: Ternyata, Klub Baru Egy Maulana Vikri Punya Pendukung yang Tak Kalah Heboh dari Suporter Indonesia Lho)

 

Ini tentunya akan memberi keuntungan tersendiri bagi Egi Maulana untuk menempa dirinya sebagai pemain muda yang harus belajar menghadapi tekanan.

Pada akhirnya mengucapkan selamat meniti karier buat Egy Maulana di Negerinya Lech Walesa, semoga sukses membawa manfaat mengangkat prestasi sepakbola Indonesia dan Salam Dzien Dobry!

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P