Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Makanya, sekeyakinan saya, saat ini Yamaha tak mau terus menerus larut memikirkan dan meladeni kelakuan Marquez.
Percuma diributkan kalau pada kenyataannya di atas trek Marquez tetap bisa menang, karena memang saat ini Honda sedang bagus di segala jenis trek.
Ironisnya, ternyata bukan hanya Yamaha yang merasakan kekhawatiran tersebut lantaran Ducati juga sama.
Dibanding Marquez, Andrea Dovizioso secara rataan kalah 1,7 detik per lap (ya, lebih parah daripada Yamaha!).
Hanya, Ducati terlihat bisa tertolong karena ada beberapa sirkuit yang cocok buat mereka, seperti Catalunya, Red Bull Ring, Motegi, dan Sepang.
Seri berikut adalah Austin, trek yang sejak 2013 selalu ditaklukkan Marquez.
Andai tak ada insiden dan bahkan kena hukuman start dari paling belakang atau dari pit lane sekalipun, saya yakin Marquez bisa menang di sana.
Yamaha dan Ducati pasti sudah memikirkan apa yang bakal mereka perbuat memasuki seri-seri di Eropa.