Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kapolresta Solo Berjanjii akan Mengusut Tuntas Kasus Kematian Bonek

By Adif Setiyoko - Minggu, 15 April 2018 | 14:45 WIB
Jenazah MP, suporter korban kekerasan telah diberangkatkan dari Rumah Sakit Umum Daerah (RUSD) Moewardi, Solo menuju rumah duka di Surbaya, Sabtu (14/4/2018) sekitar pukul 22.10 WIB. (ADIF SETIYOKO/BOLASPORT.COM)

Persebaya Surabaya berlaga melawan PS Tira di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (13/4/2018).

Mengawal Persebaya, MP memilih menggunakan cara estafet untuk menuju ke Yogyakarta.

Nahas, estafet tersebut harus dibayar dengan nyawa. Setibanya di daerah Banyuagung saat perjalanan pulang, rombongan bonek terlibat bentrok dengan sekelompk oknum.

Bentrokan tersebut pun mengakibatkan MP kehilangan nyawanya.

Jenazah MP kemudian dibawa ke RSUD dr Moewardi dan diberangkatkan ke Surabaya pada Sabtu (14/4/2018) sekitar pukul 22.10 WIB.

Pemberangkatan bonek tersebut diiringi oleh elemen suporter lain seperti Bonek Solo dan Pasoepati.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P