Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Disamping itu, beliau juga mengharapkan timbulnya prestasi yang dihasilkan atas terselenggaranya turnamen ini.
"Selain membangun rasa percaya diri, saya juga berharap turnamen ini dapat nenghasilkan pemuda yang berprestasi untuk karanganyar," ucap Yuliyatmono.
Selain itu kabar gembira datang dari orang nomor satu di Kabupaten Karanganyar tersebut, dalam pidato pembukaan turnamen, beliau mengatakan akan membangun lapangan futsal lebih banyak lagi di Kabupaten Karanganyar.
Ucapan Bupati tersebut disambut antusiasme peserta turnamen futsal dengan memberikan tepuk tangan yang meriah.
Tentunya ini menjadi kabar yang sangat menggembirakan, karena potensi pemuda di Kabupaten Karanganyar dimaksimalkan dan didukung oleh Bupatinya.