Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Saat hendak turun dari tribune, itulah momen Ahmad Siroj mendapatkan pukulan.
Menanggapi hal tersebut, the Jakmania, julukan pendukung Persija kemudian melayangkan surat permohonan maaf kepada Menpora.
Berikut kutipan surat yang ditandatangani oleh ketua umum the Jakmania, Ir. Tauhid Indrasjarief (Bung Ferry) sebagaimana dikutip Bolasport.com dari instagram the Jakmania.
(Baca Juga: Ini Dia Sosok 'Pengganti' Djadjang Nurdjaman di PSMS Medan)
"Bersama ini, saya Ketua Umum the Jakmania bertindak atas nama organisasi dan pribadi menghaturkan permohonan maaf yang sebesar-besarnya atas kejadian kurang menyenangkan yang berhubungan dengan keluarga bapak pada saat pertandingan Persija Jakarta melawan Persebaya Surabaya di Stadion PTIK pada 26 Juni 2018 lalu." tulis Bung Ferry.
Surat tersebut juga menyertakan permohonan maaf pribadi serta tanda tangan dari pelaku pemukulan, Heri Purwono.
Sebelumnya, manajemen Persija Jakarta yang diwakili oleh Direktur Utama Persija, Gede Widiade juga menyampaikan permohonan maaf beberapa waktu lalu.
(Baca Juga: Begini Tanggapan Sylvano Comvalius Terhadap Perekrutan Striker Baru Bali United)