Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Hanya PSMS Medan, Bali United juga Alami Drama Manis di Stadion Manahan Solo

By Ananda Lathifah Rozalina - Minggu, 4 Februari 2018 | 00:04 WIB
Para pemain Bali United merayakan gol Stefano Lilipaly ke gawang Madura United pada babak perempat final Piala Presiden 2018, di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (3/2/2018). (GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM)

Sama seperti laga sebelumnya, Bali United dan Madura United bermain imbang dengan skor 2-2 di waktu normal.

(Baca juga : Perkenalkan, Inilah Marketing Cantik Bali United yang Bisa Bikin Hati Meleleh Karena Pesonanya)

Mau tak mau, kedua klub ini juga harus mengalami drama adu penalti untuk menentukan siapa yang pantas melaju ke semifinal.

Dengan 5 kali kesempatan tendangan penalti, Bali United berhasil keluar sebagai pemenang dengan skor 5-4.


Para pemain Bali United merayakan kemenangan kontra Madura United pada babak perempat final Piala Presiden 2018, di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (3/2/2018).(GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM)

Hasil tersebut pun membuat Bali United berhasil menyusul PSMS Medan dan memegang tiket menuju semifinal Piala Presiden 2018.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P