Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
(Baca Juga: Tidak Puas, Bos Mercedes Ingin Gergaji Mobil Baru Timnya)
Pesan dalam kertas itu sebenarnya juga berisi permintaan agar benda tersebut diserahkan ke konsulat Jerman terdekat.
Namun pesan dalam botol tersebut pada akhirnya berada di museum lokal untuk dipajang.
Kurator dari West Australian Museum telah mengonfirmasi nilai sejarah dari benda tersebut setelah melakukan penelitian hingga ke 'kampung halaman' dari pesan dalam botol tersebut, Jerman.
Alhasil benda yang ditemukan Grace Ricciardo dan Tonya Illman tersebut merupakan pesan dalam botol tertua yang pernah ditemukan hingga saat ini.
"Secara menakjubkan , kami menemukan sebuah arsip di Jerman yang berisikan Jurnal Meteorologi asli dari (Kapal) Paula," kata Asisten Kurator di West Australian Museum, Dr. Ross Anderson.
"Ada sebuah catatan dari kapten kapal tertanggal 12 Juni 1886 yang menceritakan bahwa sebuah pesan botol telah dilempar keluar. Tanggal dan koordinatnya sangat sesuai dengan apa yang tertulis dalam pesan tersebut," ujarnya menambahkan.