Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

10 Transfer Termahal Liga Inggris pada Musim Panas 2018 - Bagian 2

By Verdi Hendrawan - Jumat, 10 Agustus 2018 | 14:47 WIB
Chris Richards mengawal Riyad Mahrez pada laga Bayern Muenchen vs Manchester City di Stadion Hard Rock, Miami, 28 Juli 2018. (MICHAEL REAVES/AFP)

Alhasil, Chelsea pun harus menggelontorkan dana sebesar 57 juta pounds atau lebih dari 1 triliun rupiah agar Napoli mau melepas pemain berusia 26 tahun itu.

Bagi Maurizio Sarri, peran Jorginho di dalam skuatnya selama menangani Napoli sangat penting.

Gelandang timnas Italia kelahiran Brasil itu adalah sosok yang mengatur tempo permainan Napoli selama ini dan diharapkan dapat memainkan peran penting dalam mengubah gaya bermain Chelesea.

(Baca Juga: Ini Alasan Kepa Arrizabalaga Tinggalkan Athletic Bilbao dan Gabung Chelsea)


Naby Keita melepas tembakan meski dikawal Amos Pieper dalam pertandingan Liverpool vs Borussia Dortmund pada ICC 2018 di Charlotte, 22 Juli 2018. (JIM WATSON/AFP)

6. Naby Keita (Liverpool, 52,75 juta pounds)

Kesepakatan transfer sebesar 52,75 juta pounds (sekitar Rp 977 miliar) untuk membeli Naby Keita dari RB Leipzig ini sebenarnya sudah didapat Liverpool sejak musim lalu.

Namun sesuai kesepakatan, kepindahan pemain berusia 25 tahun itu baru akan terjadi pada awal 2018-2019.

Dalam satu musim terakhir, Naby Keita mampu menjaga performa hebatnya di lini tengah RB Leipzig dengan mencetak 9 gol dan 7 assist dalam 39 pertandingan semua ajang.

Performa pemain asal Guinea berusia 23 tahun tersebut juga disebut telah menghadirkan sukacita bagi fan Liverpool karena yakin Naby Keita bakal menghadirkan sesuatu bagi permainan tim.