Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pep Guardiola kembali melanjutkan tradisi pribadinya yaitu membawa timnya menjadi juara di liga domestik. Kali ini giliran Manchester City.
Manchester City berhasil menjadi juara Liga Inggris 2017-2018 setelah pada Minggu (15/4/2018) malam, Manchester United kalah 0-1 dari West Bromwich Albion.
Manchester City dan Manchester United kini terpisah 16 poin, sementara Liga Inggiris tinggal menyisakan lima laga atau 15 poin.
Gelar tesebut menunjukkan Pep Guardiola telah kembali ke tradisi, yaitu membawa tim asuhannya menjadi juara liga domestik.
(Baca Juga: Ini Alasan Kevin De Bruyne Bakal Raih Gelar PFA Player of the Year 2017-2018)
Titel Premier League 2017-2018 menjadi gelar liga domestik ketujuh Pep Guardiola sepanjang karier sebagai juru taktik.
Pelatih asal Spanyol ini hanya gagal dua kali dalam sembilan tahun kariernya.
Sejak menjajaki jalan sebagai pelatih hanya ada tiga pelatih yang berhasil mengalahkan Guardiola dengan finis di depan sang pelatih.
Messi Disebut Impoten, Ronaldo Dinilai Lebih Baik https://t.co/RxWPhuTrl0
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 14 April 2018
Nama pertama yang berhasil mengganggu dominasi Guardiola adalah pelatih Manchester United saat ini, Jose Mourinho.
Guardiola yang membesut Barcelona harus puas finis di posisi kedua pada musim 2011-2012, dan merelakan Mourinho bersama Real Madrid menjadi kampiun Liga Spanyol.
Mourinho kala itu menghentikan dominasi Barcelona yang selalu memenangi tiga musim sebelumnya La Liga.
Lagi dan Lagi, Mohamed Salah Bikin Rekor Baru di Liga Inggris https://t.co/bTm4uUaL88
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 14 April 2018
Dua nama lain adalah Antonio Conte (Chelsea) dan Mauricio Pochettino (Tottenham Hotspur) melakukan hal serupa pada musim 2016-2017.
Pada musim pertamanya di Liga Inggris, Guardiola hanya mampu finis di peringkat ketiga klasemen akhir bersama Manchester City.
Saat itu, Conte mampu membawa Chelsea menjadi juara Liga Inggris, sementara Pochettino membawa Tottenham finis satu setrip di atas The Citizens.
Pep Guardiola has won his 7th league title in 9 seasons as a manager. Here’s a look at his record #PL #MCFC pic.twitter.com/nmQUatUt6g
— Sky Sports Statto (@SkySportsStatto) 15 April 2018
Uniknya, Guardiola mampu membalas kekalahan dair tiga pelatih tersebut pada musim ini sekaligus.
Mourinho bersama Manchester United kini tertinggal 16 poin dari Manchester City.
(Baca Juga: Fantastis, Keperkasaan Klub Egy Maulana Vikri di Laga Derbi Bertahan 9 Tahun!)
Pochettino kini tertinggal 20 poin, sementara Conte 27 poin.
Adapun ketika melatih FC Bayern Muenchen selama tiga musim, Guardiola tak pernah mampu dikalahkan.