Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kevin De Bruyne, Manusia Besi Paling Diandalkan Pep Guardiola Musim Ini

By Beri Bagja - Rabu, 18 April 2018 | 06:41 WIB
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, memeluk Kevin de Bruyne dalam pertandingan Liga Inggris melawan Tottenham Hotspur di Stadion Wembley, London, 14 April 2018. (IAN KINGTON / AFP)

Dengan kata lain, KdB hanya melewatkan 4 partai dari 52 pertandingan yang telah dijalani Manchester City.

Catatan itu tergolong fantastis mengingat peran De Bruyne sebagai kreator serangan mengharuskannya tampil mobil dan dinamis di lapangan.

Dia bukan kiper atau bek tengah yang cenderung minim terlibat dalam pergerakan tim ketika pertandingan.

Setelah De Bruyne, pemain dengan frekuensi tampil tersering kedua adalah bek Nicolas Otamendi dengan 3.868 menit bermain.

10 pengoleksi menit bermain terbanyak di Manchester City musim ini

  • Kevin De Bruyne: 48 penampilan, 3.877 menit
  • Nicolas Otamendi: 44 penampilan, 3.868 menit
  • Ederson: 42 penampilan, 3.735 menit
  • Kyle Walker: 46 penampilan, 3.691 menit
  • Fernandinho: 44 penampilan, 3.630 menit
  • Leroy Sane: 45 penampilan, 3.258 menit
  • Raheem Sterling: 42 penampilan, 3.226 menit
  • David Silva: 38 penampilan, 3.018 menit
  • Sergio Aguero: 39 penampilan, 2.933 menit
  • Bernardo Silva: 49 penampilan, 2.520 menit

Ket.: Pada semua ajang kompetitif

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P