Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Hal yang Kita Pelajari dari Liga Inggris Pekan Pertama

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Senin, 13 Agustus 2018 | 10:00 WIB
Bek kiri Manchester United, Luke Shaw, merayakan gol yang dicetak ke gawang Leicester City dalam laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester pada 10 Agustus 2018. (OLI SCARFF/AFP)

Pekan depan Chelsea akan menjamu Arsenal, di atas kertas menjadi satu-satunya lawan terberat mereka sampai akhir September mendatang.

Kini Sarri harus mampu memeprbaiki Chelsea dengan cepat atau ia akan tertinggal dari para rival.

4. Uang Tak Bisa Membeli Segalanya


Richarlison (tengah) merayakan golnya untuk Everton ke gawang Wolverhampton Wanderers dalam partai Liga Inggris di Molineux Stadium, Wolverhampton, 11 Agustus 2018.(GEOFF CADDICK / AFP)

Dua tim promosi musim ini, Wolverhampton Wanderers dan Fulham, tampak jor-joran di pasar transfer musim panas.

Fulham bahkan menghabiskan dana lebih dari 100 juta poundsterling, tim promosi pertama yang punya catatan tersebut.

Akan tetapi, hasil di lapangan belum terlihat.

Fulham kalah 0-2 dari Crystal Palace di kandang sendiri, sedangkan Wolves juga ditahan imbang 2-2 oleh Everton di depan publik sendiri.

Mungkin dengan banyaknya rekrutan oleh keduanya, tim belum menyatu sepenuhnya.

Pekan depan, dana besar ini akan kembali menjadi pertanyaan saat Fulham melawat ke kandang Tottenham Hotspur dan Wolves bertandang ke Leicester.