Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

10 Transfer Termahal Liga Inggris pada Musim Panas 2018 - Bagian 3

By Verdi Hendrawan - Jumat, 10 Agustus 2018 | 15:20 WIB
Winger Watford, Richarlison de Andrade (kiri), berduel dengan bek kiri Manchester City, Fabian Delph, dalam laga Liga Inggris di Stadion Etihad, Manchester, pada 2 Januari 2018. (PAUL ELLIS/AFP)

Performa hebat Richarlison pada musim pertamanya di Liga Inggris bersama Watford sepanjang 2017-2018 membuat Everton rela mengeluarkan dana sebesar 40 juta pounds (sekitar Rp 740 miliar.

Transfer tersebut juga menjadi permintaan utama Manajer Marco Silva sebagai sosok yang pertama kali memboyong pemain asal Brasil berusia 21 tahun itu ke Liga Inggris dari Fluminense ke Watford.

Pada musim 2017-2018, Richarlison mampu menarik banyak perhatian pencinta sepak bola Inggris dengan memberikan warna lain di lini tengah dan serang Watford.

Richarlison pun langsung mampu menyumbangkan 5 gol dan assist untuk Watford dalam 38 pertandingan Liga Inggris musim lalu.

(Baca Juga: Meski Tak Tampil di Liga Champions, Mudah bagi Bernard untuk Gabung Everton)


Bek Kolombia, Yerry Mina, merayakan gol yang dicetak ke gawang Inggris dalam laga babak 16 besar Piala Dunia 2018 di Spartak Stadium, Moskow, Rusia pada 3 Juli 2018. ( YURI CORTEZ/AFP )

10. Yerry Mina (Everton, 28,5 juta pounds)

Kendati gagal mendapat tempat di tim utama Barcelona sejak Januari 2018, Yerry Mina berhasil menjadikan Piala Dunia 2018 sebagai panggung pembuktian bagi dirinya.

Yerry Mina mampu mempertontonkan kemampuannya sebagai pemain bertahan yang tangguh, sekaligus membantu lini serang dengan mencetak 3 gol untuk timnas Kolombia.

Bahkan penampilan Yerry Mina tersebut sempat membuat dirinya disebut sebagai incaran klub-klub besar Eropa, termasuk Manchester United.