Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arsenal Menang atas West Ham, Mengapa Unai Emery Tak Mainkan Mesut Oezil?

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Senin, 27 Agustus 2018 | 05:58 WIB
Pelatih Arsenal Unai Emery berbicara dengan Mesut Oezil dalam partai Liga Inggris di markas Chelsea, Stadion Stamford Bridge, Sabtu (18/8/2018) malam WIB. (GLYN KIRK / AFP)


Gelandang Arsenal, Matteo Guendouzi, beraksi pada laga Liga Inggris kontra Manchester City di Stadion Emirates, London, Inggris, pada Minggu (12/8/2018). ( GLYN KIRK/AFP )

(Baca Juga: Dirumorkan Tinggalkan Barcelona demi PSG, Ini Jawaban Ivan Rakitic) 

"Tidak, tidak dan tidak, tak pernah ada tensi. Betul kami kalah dalam dua laga awal Liga Inggris, tetapi patut dicatat semuanya sangat positif," ucap Guendouzi kepada RMC Sport, dilansir BolaSport.com dari laman London Evening Standard.

"Sekarang kami telah memenangi laga atas West Ham, dan mungkin menunjukkan kepada orang yang tak percaya bahwa tim ini akan tampil baik dan patut untuk Anda perhitungkan hingga akhir musim," katanya.

Pemain berusia 19 tahun berambut kribo itu pun mengaku bahwa timnya memiliki kapabilitas untuk menghadapi kompetisi musim ini.

"Kami memiliki skuat hebat, staf hebat. Ini adalah klub besar, kami tahu bahwa kami mampu melakukan sesuatu yang hebat musim ini," tutur pemain berpostur 185 sentimeter itu yakin.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P