Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Watford, Tawon Penyengat dengan Pertahanan Terkokoh di Liga Inggris

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Senin, 3 September 2018 | 17:00 WIB
Para pemain Watford merayakan gol Jose Holebas (dua dari kanan) ke gawang Crystal Palace dalam partai Liga Inggris di Vicarage Road, Watford, 26 Agustus 2018. (GLYN KIRK / AFP)


Bek Watford, Craig Cathcart, merayakan golnya ke gawang Tottenham Hotspur bersama kapten tim, Troy Deeney, di laga yang berlangsung di Stadion Vicarage Road, Watford, pada Minggu (2/9/2018) dalam pekan keempat Liga Inggris. Di laga itu Watford menang 2-1. ( OLLY GREENWOOD / AFP )

(Baca Juga: Kiper Keturunan Indonesia Dapat Nilai 7,5 Usai Catat Clean-sheet Vs Napoli)

Dari empat laga, gawang Watford cuma mendapat delapan kali tembakan tepat sasaran.

Pertahanan rapat Watford ini cuma bisa disamai oleh Manchester City yang sama-sama punya delapan kali tembakan tepat ke arah gawang mereka.

Kedua klub ini unggul atas Chelsea (mendapat 10 tembakan tepat) dan Liverpool (11 tembakan).

Melawan Brighton, Watford sama sekali tak mendapat ancaman tepat ke gawang.

Kemudian berturut-turut, Watford mendapat tiga tembakan tepat dari Burnley, tiga dari Crystal Palace, dan dua dari Tottenham.


Gelandang Watford, Roberto Pereyra, merayakan gol yang dicetaknya dalam pertandingan Liga Inggris melawan Crystal Palace di Stadion Vicarage Road, 26 Agustus 2018. (GLYN KIRK/AFP)

(Baca juga: 4 Kemenangan Beruntun Bukan Tanda Liverpool Akan Juara Liga Inggris)

Pertahanan kokoh juga tampak dari jumlah kegagalan umpan silang tim lawan.