Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manchester United Salah Besar Menantang Chelsea di Hari Favoritnya

By Sri Mulyati - Minggu, 20 Mei 2018 | 11:24 WIB
Gelandang Manchester United, Nemanja Matic (kiri), berduel berebut bola dengan penyerang Chelsea, Eden Hazard, dalam laga final Piala FA 2017-2018 di Stadion Wembley, London, Inggris, pada Sabtu (19/5/2018). (GLYN KIRK / AFP)


Pemain dan staf pelatih Chelsea berfoto bareng usai menjuarai Liga Champions, 19 Mei 2012. ( ADRIAN DENNIS/AFP )

Chelsea berhasil keluar sebagai juara Liga Champions setelah mengalahkan Bayern Muenchen dengan skor 4-3 lewat adu penalti pada 19 Mei 2012.

Hal tersebut merupakan trofi pertama Chelsea di Liga Champions sepanjang sejarah klub berdiri.

Kini Chelsea kembali membuktikan bahwa 19 Mei memang hari mereka.

Chelsea mengalahkan Manchester United di partai final Piala FA pada 19 Mei 2018.

Ironisnya, Chelsea mengalahkan tim yang kini merupakan asuhan Jose Mourinho.

(Baca Juga: Wembley Sedang Tak Mencintai Alexis Sanchez Saat Ini)

Mereka memutus mimpi mantan pelatih yang memulai keberuntungan pada tanggal 19 Mei.

Gelar ini menjadi penebus atas catatan buruk Chelsea musim ini yang gagal finis di zona Liga Champions.

(Baca Juga: Jadwal Final Liga Champions 2018 - Real Madrid Vs Liverpool FC)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P