Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

6 Playmaker Terbaik di Liga Inggris, Duo Manchester Bukan Nomor 1

By Septian Tambunan - Rabu, 21 Maret 2018 | 07:29 WIB
Pemain Manchester United, Jesse Lingard, Paul Pogba, Marcus Rashford, dan Juan Mata, tepuk tangan ke arah suporter seusai laga Liga Inggris kontra Everton di Stadion Goodison Park, Liverpool, pada 1 Januari 2018. (PAUL ELLIS/AFP)

Firmino yang menjalani tugas sebagai false nine tidak dapat disebut luar biasa dalam kategori playmaker, tetapi dia mempunyai tanggung jawab untuk mengirimkan operan berujung assist dan mengalirkan umpan silang demi menjadi gol.

(Baca Juga: Bersinar Lagi, Memphis Depay Ungkap Alasan Gagal di Man United)

Roberto Firmino merupakan pemain Liverpool dengan umpan kunci terbanyak dengan rataan 1,7 per partai.

Dia mengungguli Mohamed Salah (1,63), Sadio Mane (1,64), dan Alex Oxlade-Chamberlain (1,48).

Hingga pekan ke-31, Firmino telah mengemas delapan assist.

5. Manchester United: Juan Mata


Gelandang Manchester United, Juan Mata, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Crystal Palace dalam laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester, pada 30 September 2017.(PAUL ELLIS/AFP)

Penciptaan peluang per 90 menit: 2,29

Ada sejumlah kandidat playmaker dari Manchester United, tetapi Juan Mata menjadi pemain Man United paling kreatif pada sepertiga akhir wilayah penyerangan.

Sejauh ini, Mata telah menciptakan 36 peluang di Premier League 2017-2018 alias di atas Paul Pogba (30), Jesse Lingard (23), dan Nemanja Matic (17).