Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Meski begitu, Mourinho tengah memastikan bahwa Herrera akan jadi bagian penting Manchester United musim ini.
Hingga pekan ketiga Liga inggris, United memang lebih mengandalkan duet Paul Pogba dan Nemanja Matic di lini tengah.
Akan tetapi, Manchester Evening News menganggap hal tersebut akan berubah sebentar lagi.
(Baca Juga: Dukung LGBT, Manchester United Akan Gunakan Atribut Spesial)
Lawan-lawan kuat United seperti Everton, Liverpool, Chelsea, Tottenham Hotspur, Arsenal, dan Manchester City mengandalkan permainan yang lebih kreatif.
Herrera bisa menjadi nama pertama yang dipilih Mourinho untuk menghadapi laga-laga tersebut.
Terlebih, Mourinho telah mengakui kontribusi Herrera meski hanya duduk di bangku cadangan.
"Saya melihat Herrera di bangku cadangan, berteriak dan berbicara membantu para pemain meski ia tidak berada di lapangan," ujar Mourinho.