Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dia akhirnya memutuskan bahwa Lichtsteiner memang melakukan pelanggaran.
Damato juga menganulir gol Mandzukic.
Akan tetapi, keputusan Damato tetap mendapat kritik dari Gomez.
Comunque non capite nulla.
— F u B pennivendolo (@footuballon) October 1, 2017
Non è un gesto da sanzionare quello di Lichtsteiner. È il Papu a essere troppo basso #AtalantaJuve pic.twitter.com/MEPQEVW1tG
"Jika wasit melihat insiden penyikutan dan menganggap itu pelanggaran, maka seharusnya dia mengeluarkan kartu merah," kata Alejandro Gomez seperti dilansir BolaSport.com dari Mediaset Premium.
"Sikut Lichtsteiner mengenai wajah saya. Ada darah," ucap Gomez.
Sosok yang kerap bermain sebagai penyerang lubang ini pun menyampaikan kalimat penutup.
"Saya harap VAR bisa lebih bermanfaat lagi untuk wasit," ujar Gomez.
(Baca Juga: Kegagalan Vs Atalanta Bikin Rasio Keberhasilan Penalti Paulo Dybala Jadi 92,8 Persen)
Gomez adalah motor serangan Atalanta.
Pada musim ini, dia sudah menorehkan tiga gol dan tiga assist dari tujuh penampilan di Liga Italia.