Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Referendum Catalunya - 3 Kemungkinan Dampak Kemerdekaan Catalunya Bagi Sepak Bola Spanyol, Salah Satunya bagi Barcelona

By Bagaskara Setyana Adhie Perkasa - Senin, 2 Oktober 2017 | 19:16 WIB
Warga Catalan tuntun kemerdekaan Catalonia pada tahun 2015 di Stadion Camp Nou, Barcelona. (BELLACALEDONIA.ORG.UK)

 Rakyat Catalunya mengadakan referendum alias pemilihan suara untuk kemerdekaan region mereka dari pemerintahan Kerajaan Spanyol pada Minggu (1/9/2017).

Jika memang Catalunya berhasil memsisahkan diri dari Spanyol, maka persepak bolaan negeri matador akan terkena dampaknya.

BolaSport.com menghimpun 3 kemungkinan dampak dari referendum Catalunya bagi persepak bolaan Spanyol.

(Baca Juga: Disia-siakan Timnas Spanyol, 6 Mantan Wonderkid Ini Berpotensi Dapat Berkah dari Referendum Catalunya)

Berikut daftarnya: 

1. Barcelona pergi dari Liga Spanyol


Para pemain FC Barcelona merayakan gol yang dicetak ke gawang Las Palmas dalam laga Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Barcelona, pada 1 Oktober 2017.(JOSE JORDAN/AFP)

Seperti diketahui, Barcelona merupakan tim yang berasal dari Catalunya.

Dari julukannya saja sudah jelas mereka adalah Raksasa Catalan.

Bukan tidak mungkin jika Barcelona memisahkan diri dari Spanyol dan membuat Liga sendiri di Catalunya.