Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Hilangnya Barcelona dari La Liga tentu berdampak besar bagi sepak bola Spanyol.
Pasalnya seperti diketahui Barcelona merupakan salah satu tim terkuat di Liga Spanyol.
2. Tak ada Derby El Clasico
Derby El Clasico merupakan salah satu bumbu paling berpengaruh di Liga Spanyol.
Pertandingan yang mempertemukan antara Barcelona dan Real Madrid itu kemungkinan akan hilang dari Liga Spanyol jika La Blaugrana secara resmi pergi dari Liga Spanyol.
3. Timnas Spanyol Akan Kehilangan Beberapa Pilarnya
Peraturan FIFA menjelaskan bahwa seorang pemain bisa berpindah kewarganegaraan jika karena pecahnya satu negara. Asalkan negara pecahan tersebut mendaftarkan diri ke FIFA.
Hal tersebut tentu menjadi kabar buruk bagi Timnas Spanyol mengingat palang pintu mereka yakni Gerard Pique secara terang-terangan bersedia meninggalkan Timnas Spanyol dan bergabung ke Timnas Catalunya.
Seperti diketahui beberapa pemain bintang Timnas Spanyol seperti Cesc Fabregas, Xavi Hernandez, Marc Bartra, dan lainnya lahir di Catalunya.