Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bersama PSG, musim lalu pemain asal Uruguay itu mencetak 49 gol yang membawa klub asuhan Unai Emery makin dekat dengan gelar Liga Prancis.
Tapi dengan kedatangan Neymar dan Kylian Mbappe di Parc des Princes, maka masa depan striker berusia 30 tahun itu menjadi tidak pasti.
Bahkan ada sebuah laporan bahwa Neymar menginginkan Cavani dijual pasca bentrok antar keduanya.
Neymar dan Cavani sempat berebut kesempatan mengeksekusi penalti dan tendangan langsung dalam pertandingan kontra Lyon pada akhir pekan.
(Baca juga: Kapten Southampton Minta Suporter Ciptakan Atmosfer Garang pada Laga kontra Manchester United)
Jika laporan itu benar, maka peluang Real Madrid terbuka lebar.
Apalagi, presiden Los Blancos, Florentino Perez, adalah pengagum berat Cavani.
Mereka bahkan mungkin bisa mendapatkan keuntungan dari Benzema jika kesepakatan untuk Cavani gagal.
Cavani telah berada di Parc des Princes sejak tiba dari Napoli pada musim panas 2013.
Sang striker telah menghabiskan sebagian besar waktunya di Paris dalam bayang-bayang Zlatan Ibrahimovic.
Namun, musim lalu Cavani menunjukkan bahwa ia mampu berperan sebagai aktor utama di lapangan.