Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mario Fernandes, Pemain Bengal Berdarah Brasil yang Tobat setelah Pindah Kewarganegaraan

By Taufan Bara Mukti - Minggu, 8 Juli 2018 | 15:39 WIB
Son Heung-min (Tottenham) mendapatkan pengawalan ketat dari Mario Fernandes (CSKA Moskva) pada pertandingan Liga Champions di CSKA Arena, Selasa (27/9/2016). (YURI KADOBNOV/AFP)

Tuan rumah Piala Dunia 2018, Rusia, harus terhenti di babak perempat final setelah dikalahkan Kroasia di babak adu penalti. Ada sekelumit kisah menarik yang berasal dari bek Rusia, Mario Fernandes.

Mario Fernandes merupakan pemain andalan Rusia di Piala Dunia 2018.

Dalam lima pertandingan yang dilalui Tim Beruang Merah, Mario Fernandes selalu tampil.

Dia mencetak satu gol dan satu assist sepanjang turnamen itu.

Namun, ada yang menarik di balik kegemilangan Mario Fernandes bersama Rusia.

Fernandes merupakan pemain kelahiran Sao Caetano do Sui, Brasil, 27 tahun silam.

Dia mengawali karier sepak bolanya di klub lokal sebelum hengkang ke Gremio pada 2009.

Satu pekan setelah menandatangani kontrak profesional bersama Gremio, Fernandes menghilang dan sempat tersiar kabar dia diculik.

Namun beberapa hari kemudian dia ditemukan di suatu tempat yang berjarak 700 mil jauhnya dri Porto Alegre, markas Gremio.