Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cuneyt Cakir Pimpin Laga Kontra Kroasia, Nasib Buruk Mengancam Inggris

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Selasa, 10 Juli 2018 | 07:01 WIB
Gelandang Borussia Moenchengladbach, Lars Stindl, menerima kartu merah dari wasit Cuneyt Cakir dalam laga Grup C Liga Champions kontra Manchester City di Stadion Borussia Park, Jerman, 23 November 2016. (PATRIK STOLLARZ/AFP)

Walau kenyataannya Chelsea sanggup keluar sebagai juara, ketegasan Cakir yang membuat Terry absen di partai final sempat membuat Chelsea uring-uringan.

Kepemimpinan Cakir yang dianggap merugikan pemain klub Liga Inggris tak berhenti sampai di situ.

Flashback ke laga final Piala Dunia Antarklub 2012 antara Chelsea dengan Corinthians, Cakir juga kembali mengusir pemain The Blues Gary Cahill.

Penggawa timnas Inggris untuk Piala Dunia tahun 2018 saat itu dikeluarkan karena dianggap melanggar Emerson.

Kekuatan Chelsea pun berkurang dan akhirnya dipaksa kalah 0-1 dari Corinthians.

Kekalahan itu membuat Chelsea menjadi satu-satunya klub wakil Eropa yang gagal memenangi turnamen tersebut sejak 2007.

 

Timnas Inggris jadi tim yang paling banyak mencetak gol lewat sundulan di Piala Dunia 2018. Dejan Lovren dkk di lini belakang Kroasia wajib hati-hati dengan bola udara! #pialadunia2018 #pildunbarengbola #kgpialadunia

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P