Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada menit ke-20, Lloris melakukan penyelamatan gemilang dengan menepis usaha bek Belgia Toby Alderweireld, yang melakukan tendangan keras dengan kaki kiri.
Sembilan menit menjelang peluit babak pertama ditiup, Giroud memiliki peluang emas untuk cetak gol.
Sayang, ia yang telah sendirian di depan gawang lawan tak dapat menjangkau umpan mendatar Mbappe.
Menit ke-40 Benjamin Pavard bisa saja membuat Prancis unggul, akan tetapi tendangan yang ia lepaskan pasca menerima umpan terobos Mbappe dihalau kaki Courtois.
Selanjutnya, kedua tim silih berganti saling serang demi membuahkan gol keunggulan.
Namun, tak ada satu saja gol tercipta hingga wasit Andres Cunha menutup laga babak pertama.
(Baca Juga: Perbandingan Inggris 1996 dan 2018 di Mata Gareth Southgate)
Pada babak kedua, Prancis langsung tancap gas melakukan serangan.
Samuel Umtiti pun berhasil membuat Prancis unggul 1-0 hanya enam menit setelah babak kedua dimulai.