Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada Piala Dunia 1970 Meksiko, Zagallo ditunjuk untuk mengarsiteki pemain-pemain seperti Pele, Jarzinho hingga Tostao, dan pada akhirnya mampu menjadi juara dunia setelah mengalahkan Italia 4-1 di laga final.
Franz Beckenbauer dari Jerman adalah nama yang muncul selanjutnya.
Beckenbauer mengantarkan tim Jerman Barat juara dunia pada Piala Dunia 1974.
(Baca juga: [POPULER] Legenda Juventus: Setelah Cristiano Ronaldo, Kami Menanti Kedatangan Lionel Messi )
16 tahun kemudian, tepatnya pada Piala Dunia 1990, Der Kaiser, sapaan Beckenbauer, mampu melatih Jerman untuk mengalahkan Argentina di final.
Rudi Voller menjadi orang ketiga, dirinya berhasil bermain di final Piala Dunia sebanyak dua kali kala masih menjadi pemain.
Voller bermain untuk Jerman di Piala Dunia 1986, namun pada saat itu Tim Panser harus tunduk oleh Argentina dengan skor 2-3.
(Baca juga: 8 Klub Sudah Kirim Wakil di Final Piala Dunia 2018)
Namun, di Piala Dunia setelahnya, Voller menjadi salah satu bagian tim yang diasuh Beckenbauer dan berhasil mengangkat trofi Piala Dunia 1990.
Voller lantas menjadi pelatih Jerman di Piala Dunia 2002 Korea Selatan-Jepang.
Meskipun mampu menembus partai akhir, namun Voller dan timnya harus kalah menyakitkan dari Brasil dengan skor 0-2.
(Baca juga: Piala Dunia 2018, Turnamen Terbaik bagi Inggris!)