Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Belgia Vs Kosta Rika - Empat Gol Romelu Lukaku dkk Benamkan Tim Tamu

By Ahmad Tsalis Fahrurrozi - Selasa, 12 Juni 2018 | 03:52 WIB
Selebrasi striker tim nasional Belgia, Michy Batshuayi (kanan) dan Romelu Lukaku saat merayakan gol yang berhasil dicetak ke gawang Kosta Rika dalam laga uji coba di Stadion King Baudouin, Brussels, Belgia, pada Senin (11/6/2018). (JOHN THYS / AFP)

Meskipun begitu, Kosta Rika justru mencetak gol terlebih dahulu pada menit ke-24 via sepakan Bryan Ruiz.

Jan Vertonghen yang berniat membuang bola dengan tandukannya, justru membuat si kulit bundar mendarat empuk di tengah kotak penalti dan langsung disambar Ruiz.

Tuan tumah akhirnya mampu membalas dengan skema yang hampir sama dengan gol skuat asuhan Oscar Ramirez, tujuh menit setelahnya.

(Baca Juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Timnas Belgia di Fase Grup)

Umpan silang yang dilepaskan Romelu Lukaku, dibuang tidak sempurna oleh bek Kosta Rika dan mendarat di kaki Hazard.

Akan tetapi, Hazard tak memilih untuk menembak dan malah mengumpan bola.

Nyatanya, umpan tak terduga itu berhasil disambut dan diselesaikan Dries Mertens, setelah melakukan akselerasi dari sisi kiri penyerangan.

Gol kedua tim berjuluk Rode Duivels hadir tiga menit jelang turun minum.

Kali ini, dilesakkan oleh Lukaku dengan sekali sentuhan kaki berkat umpan silang akurat Mertens.

Kedudukan 2-1 untuk Belgia pun bertahan hingga peluit tanda babak pertama usai dibunyikan.