Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Grup D - Kroasia Vs Nigeria: Audisi Pendamping Argentina

By Theresia Simanjuntak - Selasa, 12 Juni 2018 | 19:58 WIB
Para pemain Kroasia merayakan gol mereka ke gawang Yunani dalam partai play-off Piala Dunia 2018 zona Eropa di Stadion Maksimir, Zagreb, 9 November 2017. ( STRINGER / AFP )

"Gaya bermain kami tergantung pada lawan yang dihadapi," ucap Rohr.

Nigeria mengalahkan Argentina dengan pola 3-5-2 dan menekuk Polandia 1-0 (23/3/18) dengan sistem 4-4-1-1.

Derbi
Baik Kroasia maupun Nigeria sama-sama memiliki satu pemain yang membela klub Rusia.

Dari Kroasia ada Corluka (Lokomotiv Moskva), sementara Nigeria punya Ahmed Musa (CSKA Moskva).

Artinya, ada derbi kecil terjadi di Kaliningrad. Apabila sama-sama bermain, Corluka selaku bek tengah dapat menghadapi langsung Musa yang merupakan penyerang.

Laga kontra Nigeria akan menjadi milestone baru bagi Corluka sebab itu merupakan penampilan ke-100 dari pemain berusia 32 tahun itu buat Kroasia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P