Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sergio Ramos Tidak Ingin Ronaldo Tampil Bagus di Laga Pembuka Piala Dunia

By Tomy Kartika Putra - Jumat, 15 Juni 2018 | 14:16 WIB
Bek Real Madrid, Sergio Ramos (kiri), berbicara dengan Cristiano Ronaldo dalam laga final Liga Champions kontra Liverpool FC di Stadion NSC Olimpiyskiy, Kiev, Ukraina pada 26 Mei 2018. ( ISABELLA BONOTTO/AFP )

Sergio Ramos, bek Spanyol sekaligus rekan setim Ronaldo di Real Madrid, mengakui bahwa dirinya lebih memilih untuk bermain bersama Ronaldo daripada harus melawannya.

"Saya lebih memilih bermain satu tim dengan Ronaldo daripada bermain melawannya. Kami tahu betapa berbahayanya dia," ucap Ramos seperti dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda.

"Dan saya harap Cristiano tidak menampilkan permainan terbaiknya melawan kami," tutur eks Sevilla tersebut.

(Baca juga: Teka-teki Masa Depan Antoine Griezmann Akhirnya Terjawab)


Megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo, merayakan kemenangan timnya atas Liverpool FC dalam laga final Liga Champions di Stadion NSC Olimpiyskiy, Kiev, Ukraina pada 26 Mei 2018. ( PAUL ELLIS/AFP )

Ramos lantas tidak ketinggalan memuji para pemain Portugal lainnya dengan menyebut sebagi para pemain yang penuh talenta

(Baca juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskow)

"Tidak hanya Ronaldo, namun semua pemain Portugal adalah pemain yang bertalenta. Ada banyak pemain yang dapat mengelabuhi anda, mereka mempunyai skill dan pertahanan yang bagus."

Portugal dan Spanyol tergabung dalam grup B dimana mereka nantinya akan bertemu Maroko dan Iran.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P