Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Korea Selatan Asah Set Piece Rahasia sebagai Senjata Hadapi Swedia

By Andrew Sihombing - Senin, 18 Juni 2018 | 09:05 WIB
Para pemain timnas Korea Selatan (kaus putih) dalam laga kontra timnas Qatar. (KARIM JAAFAR/AFP)

Menurut Hyun-soo, kertas berisi detail pergerakan pemain dalam situasi bola mati ditempelkan di dinding kamar masing-masing di hotel dan ruang terapi.

 


Pemain Korea Selatan, Son Heung-Min (kanan), merayakan golnya ke gawang Honduras dalam laga persahabatan di Daegu, Korea Selatan pada 28 Mei 2018.(JUNG YEON-JE/AFP)

(Baca Juga: Sempat Frustrasi dan Menganggur 3 Tahun, Eks Kapten Inggris Ditunjuk Melatih Pesaing Timnas Indonesia di Piala AFF 2018)

"Kami sangat bersiap, dan para pemain juga kebanyakan berbicara soal sepak bola, bahkan di waktu senggang," tutur Hyun-soo.

"Kami tidak akan mencoba hal-hal baru, tapi fokus pada skema yang telah kami siapkan," kata bek milik klub Tokyo FC tersebut.

Menurut ofisial tim, para pemain sangat intensif melatih pergerakan mereka dalam situasi bola mati.

Hal ini bahkan sudah berlangsung sejak Tae-yong mengumumkan daftar 23 pemain yang dibawanya ke Rusia 2018.

(Baca Juga: Piala Dunia 2018 - Jadwal Lengkap Grup E, Brasil Punya 1 Musuh Berat)

Korea Selatan diketahui memiliki sejumlah eksekutor bola mati andal. Son Heung-min dan Jung Woo-young piawai mengambil set-piece dengan kaki kanan, Lee Jae-sung serta Kim Young-gwon sebagai eksekutor kidal, sementara kapten Ki Sung-yueng dikenal dengan kualitas sepak bebas jarak jauh dan ketenangannya mengeksekusi penalti.

Menurut kabar yang beredar, niat menjadikan bola mati sebagai senjata rahasia sampai membuat Tae-yong menginstruksikan anak buahnya tak memaksimalkan set-piece dalam laga persahabatan melawan Senegal kendati berlangsung tanpa penonton.