Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
(Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2018, Awal dan Akhir di Moskwa)
Namun selain Lionel Messi, ada satu pemain lain yang juga punya peran cukup besar dibalik kebangkitan Argentina pada laga kontra Nigeria.
Pemain itu adalah Ever Banega.
Gelandang Sevilla ini mampu memberikan assist kepada Messi dan menghidupkan lini tengah Argentina pada laga kontra Nigeria.
Dari data yang diperoleh BolaSport.com dari Whoscored, Ever Banega yang bermain penuh 90 menit mampu mencatakan tiga umpan kunci, dua kali dribel serta empat kali tekel pada laga kontra Nigeria.
Padahal sebelumnya dalam dua laga awal Argentina di Piala Dunia 2018, Ever Banega hanya total bermain 11 menit.
(Baca juga: Klub Jepang Resmi Mengontrak Pemain Asal Indonesia)
Kini jelang laga kontra Prancis di babak 16 besar, Kemampuan Ever Benega tentu akan sengat dibutuhkan oleh timnas Argentina untuk menjadi "pelayan" Lionel Messi di lini depan.
Gelandang 29 tahun ini juga mengatakan bahwa dirinya siap untuk memberikan umpan terbaik kepada kapten Albiceleste tersebut.
"Messi selalu dikelilingi oleh pemain lawan dan itu akan tetap terjadi saat melawan Prancis," kata Banega dikutip BolaSport.com dari Dawn.
"Besok, Sabtu, kami akan mencoba untuk memberinya bola di posisi yang bagus dan semoga dia bisa memanfaatkannya dengan baik."