Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fase Gugur Piala Dunia Masih Jadi Kuburan bagi Cristiano Ronaldo

By Kautsar Restu Yuda - Minggu, 1 Juli 2018 | 04:57 WIB
Reaksi kapten Portugal, Cristiano Ronaldo, setelah timnya dikalahkan Uruguay dalam laga babak 16 besar Piala Dunia 2018, 30 Juni 2018 di Fisht Stadium, Sochi. (KIRILL KUDRYAVTSEV/AFP)


Reaksi kapten Portugal, Cristiano Ronaldo, setelah timnya dikalahkan Uruguay dalam laga babak 16 besar Piala Dunia 2018, 30 Juni 2018 di Fisht Stadium, Sochi.(ADRIAN DENNIS / AFP )

Fakta itu menunjukkan tren negatif Ronaldo di Piala Dunia berlanjut.

Dilansir BolaSport.com dari Opta, pemain beralias CR7 ini total sudah menjalani 6 laga di fase gugur Piala Dunia sejak edisi 2006.

Sepanjang 4 gelaran Piala Dunia, Ronaldo gagal menyumbang gol dan assist bagi Portugal meski berada di laga fase gugur selama 514 menit.

Dengan telah gugurnya Portugal, Cristiano Ronaldo butuh berlaga di Piala Dunia 2022 untuk mengakhiri catatan buruk tersebut.

Ronaldo (49 kali) sendiri menjadi pemain yang paling jarang menyentuh bola di antara para pemain Portugal yang bermain penuh 90 menit, kala menghadapi Uruguay.

Pemain bernomor 7 ini  juga menjadi yang paling minim melakukan percobaan umpan (25) dan mengirim umpan yang tepat sasaran (21).

(Baca Juga: [POPULER] Cristiano Ronaldo Selamat dari Hukuman Kartu Merah Berkat VAR)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P