Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Fakta Finalis Indonesia di Final Asia Junior Championships 2017

By Any Hidayati - Sabtu, 29 Juli 2017 | 19:11 WIB
Ekspresi kemenangan Rehan Naufal Kusharjanto/Siti Fadia Silva Ramadhanti saat mengalahkan Chan Wang/Kim Min Ji (KOR) di semifinal Asia Junior Championships 2017, Sabtu (29/7/2017). (badmintonindonesia.org)


Rehan Naufal Kusharjanto/Siti Fadia Silva Ramadhanti dalam Djarum Sirkuit Nasional 2015.(pbdjarum.org)

Siti Fadia awalnya merupakan pemain tunggal putri.

Saat masuk ke pelatnas pada Januari 2017, ia resmi dipindahkan ke sektor ganda campuran.

Namun, pasangan Siti Fadia/Rehan Naufal telah terbentuk sebelum masuk pelatnas.

4. Menghadapi Korea Selatan untuk kedua kalinya


Pasangan ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Siti Fadia Silva Ramadhanti, melakukan selebrais seusai memenangi pertandingan melawan wakil Korea Selatan, Sung Seung-na/Ah Yeong-seong, pada partai kesatu babak final Kejuaraan Asia Junior di Jaya Raya Sports Hall Training Center, Jakarta, Selasa (25/7/2017). Rinov/Fadia menang dengan skor 21-19, 18-21, 23-21.(BADMINTON INDONESIA)

Pada laga beregu, Siti Fadia pernah berhadapan dengan Sung Seung Na/Ah Yeong Seong.

Saat itu Siti Fadia berpasangan dengan Rinov Revaldy.

5. Siti Fadia bermain dengan tiga orang berbeda selama AJC 2017


Pasangan ganda putri Indonesia, Agatha Imanuela/Siti Fadia Silva Ramadhanti, tampil pada laga Kejuaraan Asia Junior (AJC) 2017 di Jaya Raya Sports Hall Training Center, Tangerang Selatan, Sabtu (29/7/2017).(PBSI)

Siti Fadia bermain dalam dua sektor dengan tiga pemain yang berbeda.

Pada sektor ganda putri, ia berpasangan dengan Agatha Imanuela.

Di sektor campuran ia berpasangan dengan Rinov Rivaldy dan Rehan Naufal Kusharjanto.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P