Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Helm Valentino Rossi di Seri MotoGP San Marino, Mana yang Terbaik?

By Aditya Fahmi Nurwahid - Selasa, 5 September 2017 | 05:48 WIB
Valentino Rossi menunjukkan helm yang akan dipakainya di balapan MotoGP musim 2012, di Sirkuit Misano, San Marino. (YOUTUBE.COM/MOTOGP)

Ternyata, Helm ini memuat pesan perjuangan Rossi bersama Ducati dan sebagai pengingat bagi dirinya sendiri saat musim berjalan tidak cukup baik.

Pada musim 2012, Rossi berhasil naik podium kedua di sirkuit Misano.

2013 : "Wish You Were Here" Helmet


Valentino Rossi memamerkan desain helm spesialnya di MotoGP San Marino 2013.(MOTOGP.COM)

Helm Rossi di MotoGP San Marino musim 2013 terinspirasi dari lagu Pink Floyd.

Desain helm yang ia kenakan bertujuan untuk mengenang mendiang Marco Simoncelli yang tempat kelahirannya tidak jauh dari Sirkuit Misano.

Helm ini menggambarkan dua lengan robot yang saling menggenggam.

Pada belakang dua lengan robot tersebut terlukis background yang terdiri atas empat elemen, yakni api, angin, air, dan bumi/tanah.

Pada musim ini, Rossi hanya mampu finis di posisi keempat.

2014 : "Give Us a Hand" Helmet