Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tottenham Vs Dortmund - Brace Harry Kane Tumbangkan Tim Tamu

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Kamis, 14 September 2017 | 03:53 WIB
Striker Tottenham Hotspur, Harry Kane, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Borussia Dortmund dalam laga Grup H Liga Champions di Stadion Wembley, London, Inggris, Kamis (14/9/2017) dini hari WIB. (ADRIAN DENNIS/AFP)

Skor 2-1 untuk keunggulan tuan rumah bertahan hingga turun minum.

Kane mencetak gol keduanya pada pertandingan ini melalui tendangan kaki kiri menyusur tanah ketika laga berjalan satu jam.

Kemenangan tim beralias Spursternoda dengan kartu merah yang diterima oleh Jan Vertonghen.

Ia mendapat kartu kuning kedua setelah tangannya terlihat mengenai wajah dari Mario Goetze.

Hingga peluit panjang dibunyikan, hasil akhir tak berubah untuk kemenangan Tottenham.

Hasil ini membuat Spurs untuk sementara menempati urutan kedua klasemen sementara, kalah selisih gol dari Real Madrid yang menang 3-0 atas APOEL.

Berikutnya, pada 26 September 2017, Dortmund akan menjamu Madrid, sedangkan Tottenham bertandang ke markas APOEL.

Tottenham Hotspurs 3-1 Borussia Dortmund (Son 4', Kane 15', 60'; Yarmolenko 11')

Susunan Pemain:

Tottenham (3-4-2-1): 1-Lloris; 4-Alderweireld, 6-Sanchez, 5-Vertonghen; 24-Aurier, 15-Dier, 19-Dembele, 33-Davies; 7-Son (17-Sissoko 83'), 23-Eriksen; 10-Kane (18-Llorente 87')