Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Japan Open 2017 - 7 Fakta Menarik Seputar Pertandingan Final Jepang Terbuka 2017, Salah Satunya Kemenangan Paling Cepat Ditorehkan Wakil Indonesia

By Susi Lestari - Minggu, 24 September 2017 | 17:56 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon (kanan) dan Kevin Sanjaya Sukamulyo, berpose setelah menjuarai turnamen Jepang Terbuka 2017, di Tokyo Metropolitano Gymnasium, Minggu (24/9/2017). (BADMINTON INDONESIA)

Di final Jepang Terbuka 2017, hanya ada satu pemain unggulan pertama yang lolos.

Unggulan satu yang lolos tersebut terdapat di sektor ganda putri, yakni pasangan Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi dari Jepang.


Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi saat bertanding di babak perempat final Jepang Terbuka 2017, Jumat (24/9/2017).(JAPAN OPEN 2017)

3. Dua Juara Bertahan Harus Puas Menjadi Runner Up

Ada dua juara Jepang Terbuka 2016 yang melaju ke babak final Jepang Terbuka 2017.

Dua juara bertahan tersebut adalah Lee Chong Wei di sektor tunggal putra, dan He Bingjiao di sektor tunggal putra.

Tampil di final dan berniat mempertahankan gelar juara tahun lalu, nyatanya keduanya malah mengalami kegagalan dan puas berada di posisi runner up setelah dikalahkan lawannya masing-masing.

He Bingjiao dikalahkan Carolina Marin, sementara Lee Chong Wei ditundukkan Viktor Axelsen.


Lee Chong Wei tampil pada turnamen Jepang Terbuka 2017 di Tokyo Metropolitan Gymnastium.(BWF)

4. Hanya Ada Satu Pertandingan yang Berlangsung Rubber