Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Austria Vs Serbia - Serbia Serasa Tuan Rumah

By Anggun Pratama - Jumat, 6 Oktober 2017 | 18:00 WIB
Bek Serbia, Aleksandar Kolarov, memeluk Branislav Ivanovic (kanan) seusai timnya menang atas Irlandia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa di Stadion Aviva, Dublin, pada 5 September 2017. (PAUL FAITH/AFP)

Di timnas Austria pun terlihat indikasi tersebut.

Aleksandar Dragovic dan Marko Arnautovic merupakan keturunan Serbia.

"Kami akan mencoba menang, tetapi akan sangat berat. Austria yang sudah tak bisa lolos langsung bisa bermain tanpa beban ekstra. Saya harap bisa mendapat banyak dukungan di stadion karena banyak keturunan Serbia di Austria," ujar kapten Serbia, Branislav Ivanovic, seperti dikutip BolaSport.com dari situs FIFA.

Pada pertemuan pertama, Serbia menang kandang 3-2.

Branislav Ivanovic sadar laga akan berjalan sengit karena Austria juga ingin menjaga peluang kecilnya buat lolos.

Austria sudah tak bisa lolos langsung, tetapi masih bisa finis di peringkat dua Grup D. Kemenangan kandang bisa menjaga peluang itu. 

Catatan Pertemuan

Austria Menang: 2

Imbang: 1

Serbia Menang: 8

(Naskah ini bisa juga dibaca di Tabloid BOLA edisi 2.806 yang terbit pada Selasa, 3 Oktober 2017)


Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P