Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

IMI Bertekad Bawa WRC dan Kejuaraan Drifting ke Indonesia

By Imadudin Adam - Kamis, 5 Oktober 2017 | 11:24 WIB
WRC (IMI)

Selain WRC, kakak pereli internasional Subhan Aksa ini mengaku juga membidik kejuaraan balap mobil yang cukup realistis untuk didatangkan ke Indonesia yaitu Kejuaraan Dunia Drifting seperti yang baru saja digelar di Jepang, 30 September-1 Oktober.

Jika untuk roda empat membidik WRC dan kejuaraan dunia drifting, untuk roda dua Indonesia sebenarnya sudah masuk kalender internasional di bawah naungan federasi sepeda motor internasional atau FIM yaitu kejuaraan dunia motocross atau MXGP 2018.

Selain itu, Indonesia juga mempunyai keinginan untuk menggelar MotoGP. Menurut Ikin, hingga saat ini yang paling santer ingin menjadi tuan rumah adalah Sumatera Selatan. Rencananya, sirkuit bakal dibangun di komplek Jakabaring Sport City.

"Yang pasti peluang untuk masuk kalender 2018 sudah tertutup. Namun, peluang Indonesia tetap terbuka pada musim balap 2019. Indonesia memang menjadi prioritas utama dari FIM maupun Dorna (promotor MotoGP)," tutur pria yang juga seorang pengusaha itu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P