Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dominasi China di Bulu Tangkis Mulai Diusik India, Ini Pembelaan Lin Dan

By Susi Lestari - Minggu, 5 November 2017 | 20:40 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra China, Lin Dan, saat menghadapi Son Wan-ho (Korea Selatan) pada laga perempat final turnamen Jepang Terbuka 2017 di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jumat (22/9/2017). (TOSHIFUMI KITAMURA/AFP PHOTO)

"Dominasi China memang tidak sama lagi," kata peraih medali emas dua Olimpiade tersebut.

"Namun, saya berharap semuanya bisa segera berubah. Saat ini kaum muda di China semakin terlibat dalam olahraga bulu tangkis. Saya yakin cepat atau lambat dominasi China akan cepat kembali," tegas Lin Dan.

(Baca Juga : Lee Chong Wei dan Lin Dan Perlihatkan Indahnya Persahabatan meski Bersaing di Lapangan)

Pembelaan terhadap dominasi China yang belum berakhir juga disampaikan oleh Peter Gade

Menurut Gade, China masih memiliki dominasi kuat di bulu tangkis. 

"Asia masih memiliki dominasi yang kuat di bulu tangkis. Saya tidak setuju dengan pernyataan Kidambi yang menyatakan masa China telah berakhir," kata Gade dikutip BolaSport.com dari First Post. 

"Saat ini Lin Dan masih mendominasi dengan pengalaman yang dimilikinya. Tidak hanya Lin Dan, nama seperti Chen Long, Lee Chong Wei, hingga pemain muda seperti Kidambi seperti Kento Momota dari Jepang akan memberikan variasi," ujar Gade. 

Tur dunia "The Legend's Vision" akan berlanjut di Paris, Prancis, pada 3 Desember 2017. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P