Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Meski sempat memegang match poin terlebih dahulu, Marin memiliki mental yang lebih kuat untuk menyelesaikan poin-poin kritis dan akhirnya berhasil memenangi gim ketiga dengan skor 22-20.
Setelah pertandingan dan berhasil menang, Marin mengungkapkan kelegaan hatinya bisa lolos ke semifinal.
(Baca Juga:China Open 2017 - Kalahkan Juara Bertahan, Pebulu Tangkis Muda Ini Ciptakan Kejutan Besar)
"Di awal-awal gim pertama saya kesulitan membaca arah angin," kata Marin dikutip BolaSport.com dari BWF World Super Series 2017.
Kesulitan di babak pertama ini membuat Marin mencoba bermain lamban.
"Saya bermain lamban dan akhirnya bisa mencuri angka terlebih dahulu. Sempat tertinggal di gim kedua, tetapi akhirnya saya menang. Dan saya puas dengan cara saya bermain saat melawan Bingjiao," ujar Marin.
Atas kemenangan tersebut Marin telah dinanti oleh tunggal putri China, Gao Fangjie, di partai semifinal.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on