Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

BWF Superseries Finals 2017 - Dominasi Ganda Putri Jepang pada Babak Penyisihan

By Any Hidayati - Sabtu, 16 Desember 2017 | 11:44 WIB
Ganda putri Jepang, Shiho Tanaka (kiri) dan Koharu Yonemoto berpelukan saat memastikan kemenangan di hari ketiga BWF Superseries Finals 2017, Jumat (15/12/2017). (BWF WORLD SUPERSERIES)

Sayaka Hirota (kiri) dan Yuki Fukushima, ganda putri asal Jepang(bwfbadminton.com)

Selain tampil dominan, keberuntungan juga turut menaungi perjalanan para wakil ganda putri Jepang.

Berdasarkan hasil undian alias drawing yang dilakukan semalam, Tanaka/Yonemoto dan Fukushima/Hirota dipastikan tidak akan bertemu pada laga semifinal.

Kondisi tersebut memungkinkan Jepang menciptakan all Japan finals pada nomor ganda putri.


Order of Play semifinal BWF Superseries Finals 2017 pada Sabtu (16/12/2017).(TOURNAMENT SOFTWARE)

Pada laga semifinal yang berlangsung Sabtu (16/12/2017), Tanaka/Yonemoto akan bertemu Kamilla Rytter Juhl/Christinna Pedersen (Denmark).

Sementara itu, Fukushima/Hirota berhadapan dengan ganda putri China, Huang Yaqiong/Yu Xiaohan.

Rangkaian pertandingan putaran empat besar tersebut akan berlangsung pada Sabtu (16/12/2017) mulai pukul 13.00 WIB.

Kompas TV sebagai "House of Badminton" akan menyiarkan seluruh pertandingan semifinal langsung dari Hamdan Sports Complex, Dubai, Uni Emirat Arab.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P