Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terpopuler Olimpik - Indonesia Masters 2018, Valentino Rossi, hingga Kasus Pelecehan oleh Dokter Tim Senam Amerika

By Any Hidayati - Jumat, 26 Januari 2018 | 10:41 WIB
Pasangan Hendra Setiawan/Rian Agung (biru-biru) dan Marcus Gideon/Kevin Sukamuljo dalam jumpa pers seusai laga abak kedua Indonesia Master 2018 di Istora Senayan, Jakarta Selatan, Kamis (25/1/2018). (VERDI HENDRAWAN/BOLASPORT.COM)


Pasangan ganda putra nasional, Rian Agung Saputro/Hendra Setiawan, berpose seusai memenangi laga babak kesatu turnamen Indonesia Masters 2018 yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (24/1/2018).(DIYA FARIDA PURNAWANGSUNI/BOLASPORT.COM)

Duel antara sesama wakil Indonesia terjadi saat Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo bertemu Rian Agung Saputro/Hendra Setiawan pada babak 16 besar Indonesia Masters 2018, Kamis (25/1/2018).

Namun, langkah Rian Agung Saputro/Hendra Setiawan terhenti di angka 16 setelah Marcus/Kevin mencetak lima poin beruntun.

3. Indonesia Masters 2018 - Carolina Marin Terpukau dengan Warna Bangku Istora Senayan


Pebulu tangkis tunggal putri asal Spanyol, Carolina Marin usai mengalahkan pebulu tangkis tunggal putri asal Denmark, Line Hojmark Kjaersfeldt di babak kedua Indonesia Masters 2018, Kamis, (25/01/2018).(IMADUDIN ADAM/BOLASPORT.COM)

Pebulu tangkis tunggal putri asal Spanyol, Carolina Marin, mengakui bahwa Istora Senayan yang baru lebih berwarna.

Menurut Marin, warna merah yang ada di pinggir lapangan Istora sangat cantik ditambah dengan warna bangku yang kalem, membuat penampilan venue tersebut sempurna.

4. Bos Yamaha: Kami Sudah Berbicara dengan Valentino Rossi


Maverick Vinales, Massimo Meregalli (Direktur Tim Movistar Yamaha), dan Valentino Rossi.(TWITTER.COM/YAMAHAMOTOGP)

Direktur Tim Yamaha Massimo Meregalli mengatakan bahwa pihaknya sudah memulai negosiasi dengan Valentino Rossi.