Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, membuka peluang meraih gelar hat-trick pada India Open 2018 setelah meraih tiket final dengan mengalahkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Marcus/Kevin mengalahkan Ahsan/Hendra, 21-11, 21-17 pada laga semifinal yang berlangsung di Siri Fort Indoor Stadium, Sabtu (3/2/2018).
Sebelum tahun ini, Marcus/Kevin berhasil meraih gelar juara pada India Open 2016 dan 2017.
4. Ini Dia 5 Pemuncak Peringkat Bulu Tangkis Dunia pada Pekan Ke-5 Tahun 2018
Tak ada perubahan posisi peringkat kesatu dunia meski kalender kompetisi BWF 2018 sudah memasuki pekan kelima dan sejumlah turnamen sudah digelar.
Peringkat kesatu pada nomor tunggal putra hingga ganda campuran masih dihuni oleh penghuni pada akhir kalender kompetisi 2017.
Pada nomor tunggal putra, posisi puncak masih dihuni oleh pebulu tangkis Denmark, Viktor Axelsen.
Dari nomor tunggal putri, Tai Tzu Ying (Taiwan), belum juga tergoyahkan.
Sementara itu, dari nomor ganda putra, pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo belum bisa dikejar oleh para rival mereka.