Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dengarkan Ayat Suci Al-Quran, Cara Fitriani Agar Tenang Saat Bertanding

By Nugyasa Laksamana - Kamis, 1 Maret 2018 | 17:28 WIB
Pemain tunggal putri nasional, Fitriani, berbincang seusai menjalani latihan di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta, Selasa (27/2/2018). (NUGYASA LAKSAMANA/BOLASPORT.COM)

Fitriani berharap bisa meraih hasil terbaik, atau setidaknya dapat melampaui kiprahnya pada All England 2017.

"Senang sekaligus grogi juga pasti karena bakal main di GOR dan kejuaraan yang besar," kata Fitriani.

"Akan tetapi, saya juga pengin membuktikan. Kesempatan bermain di All England nggak gampang, apalagi sekarang nggak ada kualifikasinya," ucap dia.

Baca juga: Jelang German Open 2018 - Anthony Sinisuka Ginting Berpeluang Temui Kento Momota

Saat ini, performa Fitriani tergolong impresif karena sedang menempati peringkat ke-27 dunia, yang notabene adalah posisi tertinggi sepanjang kariernya.

Teranyar, ia tampil pada Kejuaraan Beregu Asian 2018 di Alor Setar, Malaysia dan berkontribusi mempersembahkan medali perunggu untuk tim putri Indonesia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P