Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Perbedaan ini didapat karena Marcus/Kevin baru mengikuti dua turnamen sedangkan Isriyanet/Namdash sudah empat kali tampil di World Tour series 2018.
Sejauh ini, ada dua peringkat yang digunakan dalam olahraga bulu tangkis yaitu versi BWF dan final turnamen yang tahun ini bernama World Tour Finals.
Penentuan peringkat BWF ditentukan dari jumlah turnamen BWF yang diikuti sepanjang tahun mulai dari World Tour Series hingga level Olimpiade.
(Baca Juga: Hasil UFC 222 - Cris Cyborg Sukses Pertahankan Gelar dan Penantang Gelar Juara Kelas Bulu Tumbang Secara Menyakitkan)
Sedangkan, peringkat World Tour Finals hanya berdasarkan jumlah poin yang didapat pebulu tangkis selama mengikuti seri turnamen World Tour.
Tak heran jika banyak pebulu tangkis memiliki peringkat yang berbeda antara versi BWF dan World Tour Finals.
Jadi, meski Marcus/Kevin tergeser di peringkat World Tour Finals 2018 tetapi predikat nomor 1 dunia versi BWF tetap menjadi milik keduanya.
Tahun ini, World Tour Finals 2018 akan berlangsung di Guangzhou, China pada 12-16 Desember 2018.