Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Ada Pebulu Tangkis Nomor 1 Dunia yang Menempati Urutan Teratas BWF World Tour Finals 2018

By Any Hidayati - Senin, 5 Maret 2018 | 17:14 WIB
Pasangan ganda putri China, Chen Qingchen (kiri)/Jia Yifan, melakukan selebrasi di atas podium kampiun seusai memenangi laga final Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2017 atas Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang) di Emirates Arena, Glasgow, Skotlandia, Minggu (27/8/2017). (ANDY BUCHANAN/AFP PHOTO)

Situasi serupa juga dialami pasangan ganda putra nomor satu dunia asal Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Sejauh ini, Marcus/Kevin hanya menempati posisi kedua pada daftar peringkat BWF World Tour Finals 2018.

Pasangan berjulukan The Minions itu kalah poin dari Tinn Isriyanet/Kittisak Namdash (Thailand) yang untuk sementara memuncaki daftar peringkat tersebut.

Ratchanok Intanon (dua dari kanan) di podium juara setelah menang 21-16, 14-21, 24-22 atas Tai Tzu Ying di final Malaysia Masters 2018, Minggu (21/1/2018) di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia.(BADMINTONWORLD.TV)

Dari nomor ganda putri, pasangan nomor satu asal China, Chen Qingchen/Jia Yifan, masih tertahan di urutan ke-8 peringkat BWF World Tour Finals 2018.

Adapun, posisi teratas untuk nomor ini dipegang oleh pasangan Denmark, Kamilla Rytter Juhl/Christinna Pedersen.


Pasangan ganda campuran China, Zheng Siwei (kanan)/Chen Qingchen, berpose dengan trofi dan medali yang mereka raih seusai menjuarai turnamen BWF Superseries Finals 2017 di Hamdan Sports Complex, Dubai, Uni Emirat Arab, Minggu (17/12/2017).(GIUSEPPE CACACE/AFP PHOTO)

Tak cuma berada dalam posisi waspada pada nomor ganda putri, Chen Qingchen yang saat ini juga masih berstatus pemain ganda campuran nomor satu dunia bersama Zheng Siwei, juga kemungkinan besar tidak akan tampil bersama pada BWF World Tour Finals 2018.

Duet Zheng/Chen resmi bubar sejak tahun lalu dan sampai saat ini belum mendulang satu poin pun dari rangkaian turnamen World Tour 2018.