Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

German Open 2018 - Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja Jadi Wakil Indonesia Pertama yang Tersisih

By Doddy Wiratama - Selasa, 6 Maret 2018 | 23:41 WIB
Hafiz Faizal (kanan)/Gloria Emanuelle Widjaja saat bertanding melawan ganda campuran China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong, di babak kedua Hong Kong Open 2017 di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Hong Kong, pada Kamis (23/11/2017). (BADMINTON INDONESIA)

Meskipun demikian, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja terus dapat mengekor perolehan poin sang lawan hingga kedudukan imbang di angka 14.

(Baca Juga: Jorge Lorenzo Masih Belum Nyaman Meski Memasuki Tahun Kedua Bersama Ducati)

Namun, upaya Hafiz/Gloria tersebut kembali mentah di tangan Wang/Lee yang sukses kembali menjauh.

Hafiz/Gloria sebenarnya sempat kembali mencoba mendekat, namun wakil China Taipei ini akhirnya sukses menyudahi gim kedua dengan skor 21-19.

Wang Chi-Lin/Lee Chia Hsin pun sukses memenangkan laga yang berlangsung selama 32 menit itu dengan skor akhir 21-17, 21-19.

Di sisi lain, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja menjadi wakil Indonesia pertama yang tersingkir dari gelaran German Open 2018.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P